Jakarta (ANTARA) - Pemeriksaan kesehatan jamaah haji yang baru pulang dari Tanah Suci menjadi salah satu prioritas dalam tahapan pemulangan mereka.
Epidemiolog dari Universitas Griffith Australia Dicky Budiman mengatakan penting untuk melakukan observasi kesehatan pada jamaah haji yang tiba di Tanah Air, tidak hanya untuk mengantisipasi risiko COVID-19, tapi juga penyakit lain.
Membalas pernyataan lewat aplikasi pesan yang diterima di Jakarta, Jumat, Dicky Budiman mengatakan penting untuk melakukan antisipasi bukan hanya untuk COVID-19, tapi juga penyakit lain seperti meningitis, MERS dan penyakit pernapasan lainnya.
"Ini sebetulnya pola deteksi pascaibadah haji yang sebenarnya sudah lama dan sekarang semakin diperkuat," tuturnya.
Bagi mereka yang tidak memiliki gejala dan tidak memiliki anggota grup yang terbukti positif COVID-19, dia mengusulkan maka dapat dilakukan observasi sekitar enam jam sebelumnya akhirnya dapat pulang.
"Setidaknya kita bisa melihat karena BA.4 dan BA.5, misalnya sebagai contoh, memang memiliki masa inkubasi yang relatif singkat. Dalam satu hari bisa terjadi, ini artinya masa enam jam relatif memadai," katanya.
Namun, skenario yang berbeda perlu diterapkan jika jamaah haji yang pulang memperlihatkan gejala dan terdapat pasien positif COVID-19 dalam satu rombongan atau pesawat.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Epidemiolog: Observasi jamaah haji untuk COVID-19 dan penyakit lain
Observasi jamaah haji yang pulang dari Tanah Suci tak hanya COVID-19
Jumat, 15 Juli 2022 14:36 WIB