Muara Bulian, Batanghari (ANTARA) - Perkembangan pembangunan sejumlah objek wisata yang berada di Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi mengdapat apresiasi dari para wisatawan luar daerah.
Objek wisata tersebut yang dibangun selama masa kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Batanghari Muhammad Fadhil Arief dan Bakhtiar.
Pada saat lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah objek wisata yang banyak di kunjungi oleh wisatawan tersebut ada dua titik yaitu alun-alun dan juga Aek Meliuk khususnya yang ada di Kota Muara Bulian.
Salah satu wisatawan dari luar daerah asal Kota Medan, Ramadhan di Muara Bulian, Selasa mengatakan bahwa pada beberapa tahun sebelumnya dirinya sempat berkunjung ke Batanghari akan tetapi belum ada tempat objek wisata.
"Ya, pada tahun sebelumnya belum ada tempat objek wisata, namun saat ini Batanghari sudah mempunyai destinasi untuk berlibur,"katanya.
Ramadhan mengakui dan memberikan apresiasi untuk Kabupaten Batanghari dalam pembangunan sejumlah objek wisata yang saat ini sudah ramai dikunjungi.
Saat ini Kabupaten Batanghari menjadi daerah hidup dan mengundang daya tarik bagi masyarakat lokal maupun dari luar daerah untuk berlibur bersama keluarga.
Untuk itu, Ramadhan mengharapkan agar Pemerintah Kabupaten Batanghari dapat terus meningkatkan pembangunan objek wisata yang sekaligus bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dan mensejahterakan.