Jambi (ANTARA) - BPJS Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK Cabang Jambi mendampingi pasien kecelakaan kerja melalui program Return To Work (RTW) hingga mendapatkan kaki palsu.
Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Jambi Seto Tjahjono di Jambi Selasa mengatakan, pihaknya langsung mendampingi pasien peserta BPJS Ketenagakerjaan ke salah satu rumah sakit di Kota Jambi.
Melalui program RTW BPJS Ketenagakerjaan, pihak rumah sakit melakukan pemasangan alat bantu berupa kaki palsu kepada pasien RTW yaitu Fajar Setiawan.
Fajar merupakan peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami kecelakaan kerja. Dengan pemasangan kaki palsu tersebut pasien diharapkan dapat beraktivitas kembali.
Seto menegaskan, program RTW ini memudahkan akses peserta BPJS Ketenagakerjaan untuk mendapatkan pelayanan jaminan kecelakaan kerja lebih maksimal dengan didukung oleh tim dan pelatihan protesa modern dari PT Orthocare Indonesia.
"Melalui program RTW ini memungkinkan setiap pasien mendapatkan layanan penuh, mulai dari terjadinya musibah, pemulihan, hingga pendampingan saat kembali bekerja,” katanya.
RTW merupakan salah satu manfaat dari program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), untuk kesiapan kembali bekerja berupa pendampingan kepada peserta yang mengalami kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja yang berpotensi mengalami kecacatan.
Pendampingan yang diberikan mulai dari peserta masuk perawatan di rumah sakit sampai peserta tersebut dapat kembali bekerja.
Pendampingan ini, katanya, menjadi komitmen BPJS Ketenagakerjaan dalam memberikan jaminan sosial bagi seluruh peserta terdaftar.