Jambi (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) menerima Tim Visitasi Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) dalam rangka pelaksanaan evaluasi lapangan terkait dengan pemantauan dalam penyelenggaraan pelayanan publik di Kota Jambi, Jumat (8/11).
Bertempat di Kantor Dinas Dukcapil Kota Jambi, kedatangan Tim Visitasi Kemenpan RB yang diketuai Pandji Saputra dan jajaran disambut langsung Asisten Sekda Kota Jambi bidang Perekonomian dan Pembangunan Amirullah didampingi Kepala Dinas Dukcapil Nirwan Ilyas beserta jajaran Disdukcapil Kota Jambi lainnya. Pada kesempatan tersebut, Tim Visitasi dari Kemenpan RB didahului dengan meninjau beberapa titik pelayanan publik yang ada di Kantor Dinas Dukcapil Kota Jambi.
Selain meninjau proses beberapa layanan publik Kantor Disdukcapil, pada kesempatan itu Tim Visitasi juga mendengarkan dan mencermati paparan dari Kepala Dinas Dukcapil Nirwan Ilyas.
Dalam sambutannya, Amirullah mengucapkan selamat datang kepada Tim Visitas Kemenpan RB tersebut. "Semoga dalam kedatangan Tim Visitasi ini bisa memberikan keuntungan untuk kota Jambi dalam mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat," ungkap Amirullah.
Sementara itu, Kadis Dukcapil Nirwan menyampaikan best practice Dinas Dukcapil kota Jambi dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
"Dengan visi terwujudnya tertib administrasi kependudukan dengan pelayanan prima. Alhamdulillah saat ini Disdukcapil kota Jambi terus memaksimalkan setiap pelayanan yang ada. Tercatat dalam satu harinya 1000 sampai 1.500 masyarakat yang terlayani, untuk layanan terbanyak ada dihari senin dan selasa," ujarnya.
"Maksimalnya setiap pelayanan yang ada di Dukcapil ini juga berkat dukungan semua pihak, khususnya Kepala Daerah Kota Jambi hingga saat ini," lanjutnya.
Pada kesempatan tersebut, Kadis Dukcapil Kota Jambi itu juga memaparkan terkait inovasi serta berbagai penghargaan yang telah diraih dalam rangka terselenggaranya pelayanan publik yang optimal kepada masyarakat kota Jambi.
Terkait ditunjuknya Disdukcapil sebagai salah satu lokus pelaksanaan evaluasi pelayanan publik di Provinsi Jambi, Nirwan juga menyebut akan menjadi bahan evaluasi serta menambah energi dalam meningkatkan pelayanan publik di Kota Jambi.
"Sebagai Ibu kota Provinsi, kota Jambi sangat tinggi mobilitas masyarakatnya sehingga menyebabkan trafik pelayanan yang sangat padat. Jadi sesuai dengan misi Disdukcapil adalah meningkatkan Kualitas Administrasi Kependudukan dan Mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang Terampil dan Profesional, Sarana dan Prasarana yang Memadai dalam Upaya Mendukung Terciptanya Optimalisasi Pelayanan Administrasi Kependudukan," sebutnya.
Sementara itu, Ketua Tim Visitasi Kemenpan RB Pandji mengatakan, pelaksanaan evaluasi terkait pelayanan publik di Kota Jambi ini merupakan tiga yang terakhir dilakukan di 38 Provinsi Indonesia.
"Kami dari Kemenpan RB menyambangi kota Jambi dalam rangka pelaksanaan evaluasi lapangan dengan pemantauan dan evaluasi kinerja dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Dan Kota Jambi ini, khususnya di Dinas Dukcapil merupakan bagian dari tiga terakhir yang kami nilai, bersama Provinsi Sulawesi Barat dan Bangka Belitung," katanya.
"Sebelumnya di Provinsi Jambi, selain Dinas Dukcapil yang kami lakukan untuk penilaian juga ada Kantor Samsat dan Dinas Sosial milik Pemprov Jambi," tambahnya.
Dari kunjungan lapangannya itu, Pandji juga mengapresiasi Disdukcapil Kota Jambi yang telah melakukan perubahan hingga saat ini.
"Saya juga berikan dengan adanya beberapa perubahan yang sudah dilakukan. Mudah-mudahan harapannya dari tahun 2022 nilai Pelayanan Publik masih B di angka 3,74. Dengan penilaian yang dilakukan hari ini bisa meningkat dan mendapatkan predikat Prima," tuturnya.
"Penilaian pelayanan ini tentunya juga harus sejalan dengan harapan dari masyarakat yang mendapatkan layanan disini," sambungnya.
Lebih lanjut, dengan beragam inovasi yang telah dibuat, Pandji juga memberikan masukan terkait tantangan selanjutnya adalah pembuatan standar kualitas layanan. Dengan harapan pelayanan kepada masyarakat bisa semakin baik dan meningkat.
"Inovasi yang sudah dilakukan oleh teman-teman mudah-mudahan ini bisa terus dikembangkan sehingga lebih terlihat lagi dampak-dampak dari inovasi terhadap masyarakat," pungkas Ketua Tim Visitasi Kemenpan RB itu,
Untuk diketahui, baru-baru ini Pemerintah Kota Jambi juga Menerima Penghargaan Dukcapil Prima Award 2024 yang diserahkan oleh Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya Sugiarto, yang secara langsung diterima kadis Dukcapil Kota Jambi Nirwan atas nama Pemerintah Kota Jambi, yang diselenggarakan dalam rangkaian kegaiatan Rakornas Dukcapil 2024, di Lombok 4 sampai 6 November lalu.