Jambi (ANTARA) - Puskesmas Putri Ayu di Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) untuk pelajar dari jenjang sekolah dasar hingga sekolah menengah atas mulai Juli 2025 saat dimulainya tahun ajaran baru.
"Khusus anak usia sekolah dan remaja untuk lokasi pemeriksaannya akan dilakukan di sekolah saat tahun ajaran baru nanti," kata Kepala Puskesmas Putri Ayu Emildan Pasai di Jambi, Kamis.
Ia menyebutkan secara rinci peserta yang sudah mendaftar PKG sebanyak 55 orang pada aplikasi SatuSehat Mobile.
"Untuk pasien PKG yang sudah dilayani sebanyak 23 orang dari Februari hingga saat ini," kata Emildan Pasai.
Adapun sasaran PKG yaitu pemeriksaan bayi, balita, dan anak usia pra sekolah, lalu pemeriksaan anak usia sekolah dan remaja di sekolah, kemudian pemeriksaan dewasa dan lanjut usia (Lansia).
"Kami terus melakukan promosi melalui media sosial dan setiap rumah tangga (RT) di wilayah Puskesmas Putri Ayu," katanya.
Puskesmas Putri Ayu juga memberikan informasi melalui RT diharapkan agar informasi terkait PKG lebih cepat tersampaikan kepada masyarakat.
"Kami mengajak masyarakat untuk melakukan PKG karena penting agar bisa mendeteksi dini segala macam di dalam diri secara lebih awal," kata Emildan Pasai.