Video - ANTARA News jambi

Wujudkan keluarga berkualitas, pemerintah susun IPKK

ANTARA - Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Anak, Perempuan dan Pemuda Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) Woro Srihastuti Sulistyaningrum menyampaikan Kemenko PMK bersama Kementerian/Lembaga terkait menyusun Indeks Pembangunan Kualitas Keluarga (IPKK) untuk memenuhi hak pengasuhan anak dan mewujudkan keluarga berkualitas menuju Indonesia Emas 2045. Hal tersebut disampaikan usai Rapat Koordinasi Evaluasi capaian indikator Indeks Pembangunan Keluarga (iBangga) dan Indeks Kualitas Keluarga (IKK), di Antara Heritage Center (AHC), Jakarta, Senin (30/9).
(Setyanka Harviana Putri/Fahrul Marwansyah/I Gusti Agung Ayu N)