Muarasabak (ANTARA Jambi) - Bupati Tanjabtim H. Romi Hariyanto mengatakan bahwa kepemimpinannya kedepan menuntaskan Samudera 2016 dengan visi Merakyat (Meningkatkan Kesejahteraan Rakyat).
"Insya Allah kepemimpinan Zola dan Ambo Tang yang telah menjadikan Tanjabtim Samudera 2016 akan kami tuntaskan dengan visi misi yang kami usung di Pilkada 2015 lalu yakni Merakyat,’’ kata Romi beberapa hari lalu.
Romi menyebutkan, untuk mewujudkan visi Merakyat ada beberapa misi yang akan dilakukan yakni pemerintah akan berkosentrasi pada peningkatan sektor infrastruktur, pengembangan ekonomi kerakyatan berbasis agrobisnis, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) serta menciptakan peluang investasi dibidang industri dan kepariwisataan.
Dalam bidang peningkatan SDM, kata Romi, yang akan pemerintah lakukan yakni meningkatkan kualitas kesehatan, pendidikan, kesetaraan gender dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi.
"Kita juga akan mewujudkan masyarakat yang agamis, berbudaya, serta menjadikan daerah Tanjung Jabung Timur aman dan kondusif. Kita juga akan melakukan tata kelola pemerintahan daerah dengan sitim yang baik, bersih, transparan dan demokratis," tegasnya.