Jambi (ANTARA) - Museum Siginjei Provinsi Jambi kembali memberikan tantangan bagi para remaja, pelajar SLTA dan sederajat untuk berkompetisi dalam lomba menulis cerita pendek alias cerpen.
Kepala UPTD Museum Siginjei Provinsi Hambi L Nurlaini mmenyebutkaan, tema cerpen untuk lomba itu "Museum Siginjei di Hatiku".
"Peserta lomba cerpen khusus untuk pelajar SLTA dan sederajat," kata Nulaini.
Selain berkompetisi, lomba itu juga menyediakan hadiah uang pembinaan yang cukup menarik bagi para remaja untuk memacu semangat menulus cerita pendek bertemakan museum itu.
"Pendaftaran mulai 10 Agustus hingga 5 September 2020," katanya.
Naskah diserahkan ke panitia lomba di Museum Siginjei Jalan Jenderal Urip Sumoharhjo Sungai Putri Kota Jambi.
Ayo berkompetisi, ikut lomba menulis cerpen "Museum Siginjei di Hatiku"
Rabu, 12 Agustus 2020 9:17 WIB