Jambi (ANTARA) - Wali Kota Jambi Syarif Fasha melantik dewan pengawas Perumda Air Minum (PDAM) Tirta Mayang Kota Jambi, Senin.
Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Mayang Kota Jambi masa bakti 2023 hingga 2027 yakni Ketua Ahmad Nazori, Sekteratis yakni Rita Friyanti, serta anggota Mahruzar.
Fasha mengatakan Dewan Pengawas PDAM Tirta Mayang yang baru dilantik menguasai bidangnya masing-masing. Untuk Dewan Pengawas terkait hukum saat ini dipercayai kepada Ahmad Nazori.
Kemudian Dewan Pengawas yang menguasai akuntansi serta juga menguasai teknik, kepada dewan pengawas agar lebih banyak memberikan masukan dan saran dalam mengawasi operasional PDAM ini sekaligus juga memberikan pendampingan karena sudah diangkat dari tiga unsur keilmuan Hukum, Akuntansi dan Tehnik", kata Syarif Fasha.