Jambi (ANTARA News) - Pemerintah Kabupaten Sarolangun Provinsi Jambi melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) setempat, kamis (21/12) menggelar kegiatan Program Inovasi Desa yang dilaksanakan di Gedung Olah Raga (GOR) Sport Center Sarolangun.
"Kegiatan Inovasi Desa ini paling banyak soal pilihan, Sarolangun banyak memiliki objek wisata yang belum tersentuh oleh jalan, saya minta coba inovasi desa melalui pariwisata desa, dikecamatan air hitam ada, cerminan gedang banyak apalagi kecamatan batang asai. Di sektor ekonomi juga banyak sekali," kata Bupati Sarolangun H Cek Endra, Kamis.
Ia mengatakan dana desa harus disiapkan sebaik mungkin mulai dari perencanaan sampai laporan pertanggung jawabannya, dan tentunya diperlukan inovasi desa yang berkualitas, setiap desa berbeda kepentingan inovasi desanya.
Sementara itu Kadis PMD yang juga Koordinator TPID Ahmad Zaidan, mengatakan kegiatan bursa inovasi desa ini untuk menampilkan ide - ide baru dalam pembangunan desa, yang bisa diterapkan oleh kepala desa nantinya untuk kemajuan desa.
"Peserta sebanyak 450 orang yang terdiri dari Camat, Kades, Pendamping desa serta masyarakat,"katanya.
Selain itu Kadis PPA Dan Pengendalian Penduduk, Provinsi Jambi Dra. Luthfiah mengatakan Desa Inovatif membutuhkan dukungan berbagai pihak baik pemerintah maupun pihak swasta, yang akan memberikan produk baru untuk kesejahteraan masyarakat.
"Tujuan inovasi desa ini, untuk program pengelolaan pengetahuan inovasi, memperkenalkan inovasi yang berkembang didesa, dengan melalui kegiatan ini diharapkan muncul ide - ide kreatif untuk membangun desa," katanya.
Dalam kegiatan itu juga diselingi dengan penyerahan sertifikat inovasi desa terbaik, dan proses bursa inovasi desa di tiga jendela yang disiapkan oleh Tim Inovasi Desa.
Kegiatan itu tampak dihadiri Bupati Sarolangun H Cek Endra, Kadis PPA dan PP Provinsi Jambi Dra Luthfia, Kepala Opd, Para Camat, Lurah dan Kepala Desa, Para Pendamping desa serta Tim Inovasi Desa, dan tamu undangan lainnya.